TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 35:9-10

Konteks
35:9 Di situ tidak akan ada singa, n  binatang buas o  tidak akan menjalaninya dan tidak akan terdapat di sana; orang-orang yang diselamatkan p  akan berjalan di situ, 35:10 dan orang-orang yang dibebaskan q  TUHAN akan pulang dan masuk ke Sion dengan bersorak-sorai, r  sedang sukacita s  abadi meliputi mereka; kegirangan t  dan sukacita akan memenuhi mereka, kedukaan dan keluh kesah akan menjauh. u 

Yeremia 32:15

Konteks
32:15 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Rumah, ladang dan kebun anggur akan dibeli pula di negeri e  ini!

Yeremia 32:1

Konteks
Pembelian ladang sebagai jaminan dari keselamatan Yehuda yang akan datang
32:1 Firman yang datang dari TUHAN kepada Yeremia dalam tahun yang kesepuluh h  pemerintahan Zedekia, raja Yehuda; itulah tahun yang kedelapan belas i  pemerintahan Nebukadnezar.

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Kolose 4:13-18

Konteks
4:13 Sebab aku dapat memberi kesaksian tentang dia, bahwa ia sangat bersusah payah untuk kamu dan untuk mereka yang di Laodikia m  dan Hierapolis. 4:14 Salam kepadamu dari tabib Lukas n  yang kekasih dan dari Demas. o  4:15 Sampaikan salam kami kepada saudara-saudara di Laodikia; p  juga kepada Nimfa dan jemaat yang ada di rumahnya. q  4:16 Dan bilamana surat ini telah dibacakan 1  di antara kamu, usahakanlah, supaya dibacakan r  juga di jemaat Laodikia dan supaya surat yang untuk Laodikia dibacakan juga kepadamu. 4:17 Dan sampaikanlah kepada Arkhipus: s  Perhatikanlah, supaya pelayanan yang kauterima dalam Tuhan t  kaujalankan sepenuhnya. 4:18 Salam dari padaku, Paulus. Salam ini kutulis dengan tanganku u  sendiri. Ingatlah v  akan belengguku 2 . w  Kasih karunia menyertai kamu. x 

Kolose 4:1

Konteks
4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur o  terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.

Pengkhotbah 1:4-5

Konteks
1:4 Keturunan yang satu pergi dan keturunan yang lain datang, tetapi bumi tetap ada. e  1:5 Matahari terbit 3 , matahari terbenam, lalu terburu-buru menuju tempat ia terbit f  kembali.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:16]  1 Full Life : BILAMANA SURAT INI TELAH DIBACAKAN.

Nas : Kol 4:16

Surat-surat Paulus dibaca dengan keras-keras kepada jemaat ketika mereka berkumpul untuk berbakti. Setelah menerima surat ini, maka kemungkinan besar orang-orang Kristen di Kolose akan membuat suatu salinan untuk mereka sendiri dan kemudian mengirim surat itu kepada jemaat Laodikia yang dekat mereka. "Surat yang untuk Laodikia" boleh jadi surat yang kita sebut Surat Efesus

(lih. Pendahuluan surat Efesus).

[4:18]  2 Full Life : INGATLAH AKAN BELENGGUKU.

Nas : Kol 4:18

Selama Paulus ditahan di Roma untuk pertama kalinya ia menulis Surat Kolose, Filemon, Efesus, dan Filipi. Sekalipun ia ditahan di penjara secara tidak adil selama empat tahun lebih, perhatikanlah bahwa surat-surat ini penuh dengan "ucapan syukur" (Kol 1:3,12; 2:7; 3:15; 4:2), "kasih karunia" (Ef 1:2,6-7; 2:5; 3:2; 4:7; 6:24), "sukacita" (Fili 1:4,18; Fili 2:2; 3:1; 4:1,4), dan "kasih" (Filem 1:5,7,9).

[1:5]  3 Full Life : MATAHARI TERBIT.

Nas : Pengkh 1:5-11

Dunia tampaknya berjalan terus sesuai dengan pola tertentu tanpa ada yang berubah. Umat manusia tidak bisa berharap bahwa alam akan memberi tahu makna untuk hidup mereka di dunia, mereka juga tidak dapat menemukan kepuasan total di dalamnya.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA